Sobat Panduan Belajar Autocad yang berbahagia, apa kabar?
Bagaimana cara membuat
skala gambar? Pertanyaan tersebut bagi para pemula yang belajar autodidak tentu
sangat mengganjal. Istilah skala gambar 1:2, 1:10, 1:50 dst, tentu tidak asing
dan mudah dimengerti bahwa gambar yang sobat buat intinya diperkecil 2x, 10x,
50x nya dari object sesungguhnya. Dan kapan sobat menggunakan skala gambar 1:2,
1:20, 1:50, dst tersebut? Nah sesungguhnya, disinilah letak inti pertanyaan di
atas. Dah hampir terjawab nih.
Jawabnya adalah:
Pertama-tama coba dulu
menggambar object yang diinginkan sesuai 1:1, dengan satuan mm. Ini merupakan
kebiasaan penulis yang menggambar menggunakan satuan mm.
Sebagai contoh
ilustrasi, buatlah gambar sebagai latihan seperti gambar di bawah;
Langkah selanjutnya buatlah
kotak rectangle dengan perintah REC tanpa
ukuran dimana kotak tersebut dapat memuat semua gambar atau object. Baca : Membuat Kotak atau Rectangle.
Kemudian lakukan
percobaan untuk mencetak atau print dengan perintah Ctrl-P. Terlihat
Plot-Model, pilih printer yang digunakan. Setting kertas A4. Orientasi
Lanscape, Pilih window untuk plot area. Untuk sementara conteng pilihan Fit to
Paper. Klik window untuk melanjutkan ploting area pada kotak yang telah kita
buat di atas, pada 1st corner dan 2nd corner.
Dari hasil ploting
terlihat kotak Plot-Model, perhatikan gambar di bawah.
Tujuan ploting pada
kotak adalah mengetahui pendekatan skala gambar yang dapat kita buat. Karena
dari hasil percobaan didapat skala 1: 4.244 (lihat kotak merah), maka pendekatan
skala gambar adalah 1:5. Bisa jadi hasil percobaan sobat berbeda tetapi
nilainya tidak akan jauh dari itu.
Langkah selanjutnya,
buatlah kotak dengan ukuran kertas A4 = 297 x 210mm.
Baca : Membuat Kotakatau Rectangle
Kemudian perbesar kotak
tersebut dengan skala pembesaran 5x. Pergunakan perintah SC.
Dilanjutkan dengan
memasukkan nilai pembesaran 5.
Hapus kotak percobaan
dan ganti dengan kotak hasil pembesaran ukuran kertas A4.
Pindahkan dan
sempurnakan kotak hasil pembesaran tepat di tengah-tengah gambar secara
proporsi.
Dengan kotak pembesaran
5x tersebut berarti, gambar telah siap untuk diprint dengan skala gambar 1:5.
Untuk langkah
mencetaknya gunakan cara plot menggunakan window pada materi Cara Mencetak atau
Print-Plot Autocad, dengan mematikan fit to paper dan menggantinya menggunakan
skala 1:5.
Terakhir, periksalah
skala hasil printing dengan mengukur salah satu dimensi dengan menggunakan
penggaris. Apakah skala pembesaran 1:5 sudah ok? Jika benar, berhasil sudah
kita mencetak dengan skala gambar 1:5.
Catatan :
Seberapa besar skala
gambar yang akan sobat tentukan tergantung dari seberapa besar object yang akan
dicetak terhadap skala pembesaran dari kertas itu sendiri.
Demikian materi tentang
Cara Membuat Skala Gambar pada Autocad, semoga
bermanfaat dan memperlacar pekerjaan sobat-sobat sekalian.
Komentar